Speed Life Drawing : POSE

Oke...kita sudah mulai mendekati bagian tersulit dari pelajaran dasar kita.

Tugas kali ini adalah kelanjutan dari tugas membuat 10 gambar menggunakan referensi yang telah kita gunakan sebelumnya.

Durasi tugas adalah selama satu jam. Tiap pose harus kita gambar selama lima menit saja dengan jumlah total 12 pose.

Tugas kali benar2x membutuhkan usaha karena selain menggambar kita harus membujuk teman terdekat kita utk melakukan pose yang dibutuhkan.

Ini bukan hal yang mudah dilakukan, terlebih jika teman kita bukan seorang model profesional.

Sebelum menggambar kita perlu menyediakan waktu utk:
  1. Berdiskusi dengan sang model (kalau perlu berlatih dulu) mengenai pose apa saja yang akan digambar pada saat sesi berlangsung
  2. Menyiapkan waktu dengan tempat khusus jika memungkinkan (terutama utk pose tiduran)
  3. Menyiapkan penerangan (lighting) agar lebih mudah menggambar
  4. Gambar akan lebih mudah dilakukan jika model berpakaian ketat sehingga kita tidak terganggu dengan kerutan baju dan detail2x lain yang tidak dibutuhkan.
Berikut adalah daftar dari pose-pose yang akan dilakukan:
  1. Berdiri santai
  2. Berdiri dengan satu tangan bersandar di tembok
  3. Berdiri dengan punggung bersandar di tembok
  4. Jongkok dari arah 3/4
  5. Duduk di kursi dari arah 3/4
  6. Duduk bersandar di tembok dari arah 3/4
  7. Duduk bersandar di tembok dari samping
  8. Duduk bersila
  9. Duduk dengan tangan di dagu
  10. Tidur terlentang
  11. Tidur telungkup
  12. Tidur miring (menghadap ke arah kita)
Hasil yang dicari adalah construction drawing dan proportion. Jadi dengan waktu singkat tidak mungkin menggambar secara detail (apalagi hingga ke shading secara akurat)

Life drawing cukup sulit dilakukan karena si model dan kita akan senantiasa terus bergerak. Jika kita menggambar patung sekalipun..posisi kita (sang penggambar) pun akan senantiasa bergerak. Namun inilah esensi gambar yang sebenarnya karena dengan menggambar life drawing sesering mungkin kita akan mempunyai kemampuan observasi yang tinggi yang akan bisa digunakan pada saat kita membuat sebuah karya 3D Art.

Setelah ini kita akan masuk ke dalam tugas character design dan mulai memegang software 3D yang dibutuhkan.

Good Luck...Selamat mengerjakan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

21 Karya Seni Patung dan Biografi Dolorosa Sinaga

PERBEDAAN INSERT FRAME DAN INSERT KEYFRAME ADOBE FLASH